Jumat, 16 Oktober 2009

Kejuaraan Volly U 18 untuk SMA, SMK dan MA Cetak E-mail
voli18.jpgReporter : Dody Kasman
DRINGU
- Berbagai upaya terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Probolinggo dalam rangka mencari bibit atlit bola volly berbakat dan potensial. Salah satunya yang dilakukan oleh Kantor Pemuda dan Olahraga (Kanpora) Kabupaten Probolinggo dengan menggelar Kejuaraan Bola Volly U 18 antar SMA, SMK dan MA se Kabupaten Probolinggo.
Kejuaraan yang dilaksanakan tanggal 30 April s/d 2 Mei 2009 ini diikuti oleh 18 klub putra dan 16 klub putri yang mewakili sekolahnya masing-masing. Kejuaraan yang merupakan agenda tahunan Kanpora ini berbeda dengan kejuaraan tahun-tahun sebelumnya. Jika tahun lalu peserta kejuaraan U 18 mewakili Kecamatan, sedangkan untuk kejuaraan kali ini tiap klub mewakili sekolah.

Kepala Kanpora Rasid Subagio mengungkapkan dengan perubahan tersebut jumlah klub peserta menjadi lebih banyak dari tahun kemarin. “Alhamdulillah peserta tahun ini jumlahnya meningkat. Dengan kejuaraan ini kita akan menjaring siswa sekolah yang berbakat dan potensial dalam cabang bola volly untuk dibina dan dilatih lebih intensif”, jelas Rasid.

Selama berlangsungnya kejuaraan, para atlit peserta kejuaraan dipantau oleh tim pemandu bakat dari Kanpora dan PBVSI. “Nantinya mereka dipilih yang potensial dan memenuhi syarat untuk dibina dan dilatih lebih intensif dalam pemusatan latihan berjalan”, terang Rasid.

Melalui kejuaraan ini, Rasid berharap sekolah-sekolah lebih intensif mengembangkan olahraga khususnya bola volly dengan mengadakan latihan-latihan di luar jam pelajaran sekolah sehingga tiap sekolah punya tim volly yang tangguh. “Kalau setiap sekolah di Kabupaten Probolinggo punya setidaknya satu tim volly tangguh, berarti sudah puluhan bahkan ratusan klub volly yang siap dengan atlit berbakatnya masing-masing” pungkasnya.

Setelah berjalan selama tiga hari dengan jadwal pertandingan yang padat, Sabtu (2/5) kejuaraan yang dilaksanakan di lapangan bola volly kompleks Diklat tersebut memasuki babak puncak. Hadir pada babak final sekaligus penutupan kejuaraan Sekretaris Daerah Kab. Probolinggo Kusnadi, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Achmad Arief dan Kepala Kanpora Rasid Subagio.

Di babak final putri yang digelar malam hari tersebut tampil tim bola voly SMKN 1 Kraksaan berhadapan dengan SMAN 1 Paiton. Pertarungan memperebutkan juara pertama putri ini berlangsung sengit. Tim SMKN 1 Kraksaan yang diunggulkan menjadi juara harus berjuang ekstra untuk memenangkan pertandingan sebab SMAN 1 Paiton sempat memaksa bermain hingga lima babak.

Akhirnya SMKN 1 Kraksaan berhasil mengalahkan SMAN 1 Paiton dengan dengan skor 3-2. Dengan hasil tersebut SMKN 1 Kraksaan tampil sebagai juara pertama putri dan SMAN 1 Paiton sebagai peringkat kedua. Untuk peringkat ketiga dan keempat putri berturut-turut diraih oleh SMAN Sukapura dan MAN Pajarakan.

Sedangkan untuk babak bergengsi final putra tim SMAN 1 Dringu A berhadapan dengan tim SMAN 1 Paiton. Sebagaimana halnya pertarungan babak final putri, perebutan tempat pertama putra juga berlangsung tak kalah sengitnya. Tim SMAN 1 Paiton secara mengejutkan memberikan perlawanan yang cukup merepotkan tim SMAN 1 Dringu. Namun sebagaimana diprediksi sebelumnya, tim SMAN 1 Dringu A sukses menggulung tim SMAN 1 Paiton dengan skor 3-1.

Dengan hasil tersebut SMAN 1 Dringu A tampil sebagai juara pertama disusul SMAN 1 Paiton sebagai juara kedua. Sedangkan untuk peringkat ketiga diraih SMKN 2 Kraksaan dan peringkat keempat SMAN 1 Dringu B.
Para pemenang kejuaraan tersebut memperoleh hadiah berupa trophy, piagam penghargaan dan uang pembinaan. Khusus untuk juara pertama, Sekdakab Kusnadi yang juga Ketua Pengkab PBVSI Kabupaten Probolinggo memberikan bonus uang penghargaan kepada juara pertama putra dan putri. (d0d)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar